Title : Wisata Sungai Aek Natumandi : HTM, Wahana, Aktivitas Wisata & Lokasi
link : Wisata Sungai Aek Natumandi : HTM, Wahana, Aktivitas Wisata & Lokasi
Wisata Sungai Aek Natumandi : HTM, Wahana, Aktivitas Wisata & Lokasi
jendeladunia16.com - Wisata Sungai Aek Natumandi : HTM, Wahana, Aktivitas Wisata & Lokasi
pic by : instagram/@sungaiaeksitumandi |
Main-main ke Tarutung bukan harus liburan ke pemandian air panas saja., iya bukan ? ... Banyak tempat-tempat wisata yang sangat memikat untuk kita coba di saat liburan akhir pekan
Bagi warga Tarutung mungkin tempat ini udah sangat familiar untuk didengar. Tempat ini merupakan sebuah destinasi wisata baru sekaligus tempat bersejarah Si Boru Hutabarat.
Lokasi.
Sebagai Pusat Pemerintahan, Kota Tarutung tidak kalah menarik untuk disambangi. Salah satunya ialah objek wisata Sungai Aek Situmandi. Objek wisata ini berlokasi di Desa Parbaju Toruan, Kelurahan Hutabarat,Kec.tarutung,Sumatera Utara.
Objek wisata ini berasal dari Badan usaha milik desa, yang dikelola oleh Pemerintah Desa Parbaju Toruan. Wisata ini mulai digalakan oleh adanya aktivitas olahraga Arum Jeram.
Daya Tarik.
pic by : instagram/horastapanuliutara |
Daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Sungai Aek Natumandi ini tentu tidak terlepas dari keberadaan nuansa alam yang indah dari hutan tropis. Keindahan pemandangan tersebut menciptakan ketenangan alam di tengah lembah, dengan nuansa menyejukkan dipadati tumbuhan hijau.
Tempat ini juga sangat cocok untuk bersantai menikmati keindahan pemandangan alam hijau yang menyegarkan mata. Sembari bersantai kamu juga bisa menikmati stret food and drink di lokasi aek situmandi.
Spot Foto
pic by : instagram/@sungaiaeksitumandi |
Lantaran Spot berfoto menjadi daya tarik lebih dari tempat ini, maka kebanyakan wisatawan yang datang lebih tertarik mengexplor wahana spot foto yang tersedia. Salah satu spot foto yang paling diminati wisatawan ialah Wahana Kapal Phinisi.
Wahana Kapal Phinis sebuah wahana yang berada di tengah Sungai aek Natumandi, yang bisa dibilang wahana cukup extreme di tempat ini. Untuk mencoba wahana ini, kamu harus menyebrang sungai dengan jembatan kayu bergoyang.
pic by : instagram/@sungaiaeksitumandi |
Ya seperti kita ketahui, sungai aek natumandi ini memiliki debit aliran air yang sangat deras,serta dipenuhi banyak bebatuan. Kalau udah jatuh kebawah, gak taulah bakal akan seperti apa 😁 ....
Aktivitas Olahraga Extreme.
pic by : instagram/horastapanuliutara |
Rafting atau Arung jeram merupakan kegiatan mengarungi jeram-jeram sungai yang sangat menantang. Olahraga ini melatih Kerjasama dan kekompakan kelompok dalam melewati hambatan yang ada di sungai.
Bagi anda yang suka mencoba sesuatu yang berbeda berbaur extreme. Wisata Aek Natumandi ini juga menyediakan aktivitas Arung Jeram. Aktivitas ini adalah kegiatan wisata yang sangat cocok untuk situasi di tempat ini.
Potensi Wisata Arung Jeram Aek Situmandi sangat besar. Banyak wisatawan luar kota datang untuk mencoba mengarungi jeram-jeram sungai yang sangat menantang. Track Sungai sejauh kurang lebih 8 KM dengan beberapa Air Terjun, Alam yang indah dan Tebing yang menjulang tinggi di Aek Situmandi akan jadi nilai plus saat dilintasi.
Untuk kamu yang ingin mencoba olahraga ini, kamu harus melakukannya secara bersamaan dan akan dipandu oleh orang yang sudah ahli dalam bidanganya.
Wahana Flying Fox.
pic by : instagram/@sungaiaeksitumandi |
Buat anda yang takut terlalu extreme, dan bosan berfoto-foto,Sepertinya anda bisa mencoba wahana Flying Fox. Wahana ini sudah teruji tingkat keamanannya saat kita melayang diatas melintasi sungai. Untuk perlengkapan pun sudah benar-benar safety. Tidak terlalu Extreme dan menyenangkan untuk dicoba.
Tiket Masuk
pic by : instagram/@sungaiaeksitumandi |
Soal Retribusi untuk bisa memasuki dan menikmati wisata alam Aek Natumandi ini dan wahana. Wisatawan tentu akan dikenai biaya. Mengenai harga tiket masuk bisa dikatakan cukup murah dan sangat layak untuk dikunjungi.
- Harga Tiket Normal : Rp3000/orang
- Untuk Harga Tiket Wahana bajat yang anda keluarkan kisaran Rp10.000 - Rp20.000-an
Fasilitas.
Soal fasilitas untuk kenyamanan dari wisata ini, pihak pengelola pemerintah desa tidak setengah-tengah untuk memajukan objek wisata ini. Fasilitas tersebut lebih dari cukup untuk awal wisata baru. Diantaranya.
- Gajebo
- Cafe
- Spot Selfie
- Fasilitas umum
Wisatawan yang berasal dari luar kota, Mungkin objek wisata ini masih dipikirkan untuk dikunjungi. Itu tidak salah, karena banyak tempat-tempat objek wisata yang menarik untuk dinikmati. Akan tetapi,Sepertinya anda harus memikirkan tempat ini untuk di sambangi.
Rute wisata ini searah dengan pusat wisata Rohani Tarutung. Jadi apa salahnya saat kita mau ke Salib Kasih untuk singgah ke tempat ini.
pic by : instagram/@sungaiaeksitumandi |
Selain wisata Sungai Aek Natumandi, Kamu juga bisa mengunjungi tempat bersejarah, Yang dikenal dengan nama Liang Goa Natumandi Hutabarat. Goa Natumandi adalah objek wisata yang sarat dengan nilai-nilai sejarah dan budaya.
Objek Wisata ini semoga dapat menjadi referensi bagi anda yang ingin menghabiskan liburan akhir pekan anda bersama dengan keluarga anda.
That's the article: Wisata Sungai Aek Natumandi : HTM, Wahana, Aktivitas Wisata & Lokasi
You are now reading the article Wisata Sungai Aek Natumandi : HTM, Wahana, Aktivitas Wisata & Lokasi with link address https://updatesapilipinas.blogspot.com/2020/12/wisata-sungai-aek-natumandi-htm-wahana.html
Post a Comment